Kumpulrejo - KEGIATAN PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW

KEGIATAN PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW

KEGIATAN PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD.SAW

PAUD "HARAPAN BANGSA"

DESA KUMPULREJO KECAMATAN KALIWUNGU

       Di daerah kaliwungu yang kaya akan tradisi dan budaya, terdapat peringatan istimewa Maulid Nabi Muhammad SAW pada tanggal,28 September di tahun 2023/12 Robiul Awal 1445H menjadi momen yang tak terlupakan dengan tema khasnya yang disebut "Weh-Wehan". Weh-Wehan sendiri menggambarkan semangat kebersamaan, kegembiraan, dan keceriaan yang dipenuhi dengan kegiatan yang menyenangkan dan bermakna.

       Pagi itu hari senin senin tanggal, 2 oktober 2023, di halaman sekolah PAUD “HARAPAN BANGSA” Desa Kumpulrejo Kecamatan Kaliwungu dihiasi dengan warna-warni, balon, poster yang menggambarkan keindahan Islam serta berbagai macam aneka makanan yang dibawa wali murid untuk kegiatan weh-wehan. Anak-anak datang ke lembaga dengan seragam khusus, bersemangat untuk merayakan peristiwa besar ini. Mereka membawa senyuman dan kegembiraan yang tak terbendung.

       Peringatan Maulid Nabi dimulai dengan mendengarkan kisah indah tentang kehidupan Rasulullah dan nilai-nilai luhur yang dia sampaikan kepada umat manusia. Anak-anak duduk dengan tertib dan berantusias mendengarkan cerita dari bunda. Acara puncak dari kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW adalah kegiatan Weh-Wehan atau saling berbagi. Anak-anak berkeliling sambil menukarkan makanan dari teman satu ke keman teman yang lainnya.

       Weh-Wehan sebagai tema peringatan Maulid Nabi di daerah kaliwungu bukan hanya mengajak masyarakat untuk merayakan kegembiraan atas kelahiran Nabi, tetapi juga untuk memupuk rasa cinta dan persatuan dalam keragaman budaya mereka. Peringatan Maulid Nabi dengan tradisi Weh-Wehan menjadi momen yang membahagiakan, mempererat tali persaudaraan, dan melestarikan warisan budaya.


Dipost : 08 November 2023 | Dilihat : 833

Share :